Cara Mancing Ikan Bawal – Memancing di sungai atau danau sangat berbeda dengan memancing di kolam. Jika Anda ingin memancing ikan di sungai, ada cara tertentu yang harus Anda ketahui, termasuk memancing ikan bawal.
Cara mancing bawal memerlukan beberapa persiapan yang perlu Anda pahami. Umpan adalah salah satu hal utama yang harus Anda persiapkan, karena bawal berbeda dengan jenis ikan lainnya. Berikut adalah Tips Mancing, Cara mancing ikan Bawal dan umpan terbaik untuk menarik ikan ini untuk memancingnya di sungai atau danau.
Umpan Jitu Ikan Bawal
Bagi Anda yang ingin sekali menarik ikan bawal, sebelum memahami Cara mancing ikan Bawal itu, maka pastikan Anda memiliki umpan yang tepat. Bawal adalah jenis ikan yang makannya sangat banyak dan juga rakus.
Jika Anda salah dalam membuat umpan, maka jangan harap kail Anda akan bergetar selama memancing ikan ini di alam liar. Berikut adalah beberapa macam umpan, sebagai
Umpan Ikan Bawal Siang Hari
Untuk Anda yang hendak memancing ikan bawal saat siang hari, maka pastikan Anda membuat umpan dengan bahan-bahan :
- 1 butir telur bebek
- 2 tahu putih
- 1 buah santan instan
- 1 ons kacang tanah yang dihancurkan
- 2 bungkus susu bubuk merk apapun
- 2 ons pelet ikan
Cara membuat umpan :
- Siapkan sebuah wadah untuk mencampurkan semua bahan.
- Jika semua sudah tercampur, maka aduk hingga sehalus mungkin.
- Apabila sudah halus, tambahkan secara perlahan-lahan air panas hingga adonan benar-benar kalis.
- Apabila adonan umpan ini sudah kalis dan tidak lengket, maka cobalah dilekatkan pada kail pancing Anda. Jika tidak mudah terjatuh, maka umpan untuk ikan bawal Anda berhasil.
Baca Juga Aroma Essen Yang Disukai Ikan Bawal
Umpan Ikan Bawal Malam Hari
Bagi yang ingin memancing ikan bawal di malam hari, maka umpan yang bisa Anda persiapkan harus berbeda dengan siang hari. Saat malam, ikan bawal lebih mudah tertarik pada bau yang tajam, termasuk dengan umpan yang harus Anda persiapkan. Berikut bahan-bahan untuk membuat umpan :
- ¼ kg pelet ikan
- ¼ kg usus ayam
- 2 butir telur bebek
- 3 sdm essen
- Air panas
Cara membuat :
- Campurkan semua bahan yang ada di atas ke dalam wadah ataupun baskom.
- Khusus untuk usus ayam, disarankan bagi Anda untuk merebusnya terlebih dahulu agar lebih mudah diaduk dan dicampur dengan adonan lainnya.
- Setelah usus matang, tambahkan ke dalam adonan dan aduk hingga benar-benar kalis dan bisa direkatkan pada kail Anda.
Untuk info selengkapnya, kamu bisa baca pada ulasannya pada artikel Umpan Ikan Bawal ini.
Baca Juga : Umpan Bawal Dengan Buah
Cara Mancing Ikan Bawal

Apabila Anda sudah tahu apa umpan yang tepat untuk menarik ikan bawal, berikut adalah trik atau cara mancing ikan Bawal ini :
Pahami Kondisi Air
Cara mancing ikan bawal pertama adalah pahami bagaimana keadaan permukaan air yang hendak Anda tuju. Baik itu rawa, sungai atau kolam, pastikan Anda perhatikan apakah ada banyak tenggakan ikan yang bertebaran. Semakin banyak tenggakan, maka semakin bagus situasi Anda untuk memancing di tempat tersebut.
Tambahkan Umpan
Anda bisa memulai langkah selanjutnya dengan menambahkan umpan di kail Anda. Jika Anda memancing di siang hari, cobalah mengunakan tips umpan yang sudah dijelaskan di atas. Apabila Anda memancing saat malam hari, coba gunakan umpan dengan aroma yang tajam.
Apabila Anda tidak bisa menggunakan umpan buatan yang telah disebutkan pada resep sebelumnya, Anda juga bisa menggunakan pakan alami seperti belalang, cacing atau ikan kecil untuk menarik bawal.
Gunakan Umpan Minnow atau Spoon Sebagai Alternatif
Trik dan Cara Mancing Ikan Bawal berikutnya, Apabila Anda tidak ingin menggunakan umpan asli, maka Anda bisa memanfaatkan umpan minnow yang memiliki warna-warna cerah. Carilah umpan minnow replika yang mempunyai ukuran 5-7 cm. Memilih ikan replika dengan ukuran besar dan warna-warna yang cerah bisa menarik perhatian ikan bawal.
Baca Juga : Cara Mancing Ikan Baung
Bawa Joran Berukuran 20 lbs
Untuk bisa menarik ikan bawal, Anda tidak harus menggunakan alat pancing yang besar dan berat. Cukup bawalah alat pancing yang ringan ukurannya agar tidak menyusahkan Anda.
Joran yang dibutuhkan untuk bisa menarik ikan bawal juga tidak harus panjang. Anda bisa menggunakan joran dengan panjang maksimal 180 cm dan mempunyai power maksimal 20 lbs saja.
Pasang Reel dan Tali Senar
Selanjutnya, Anda bisa memadukan fishing reel berukuran 2000 dengan senar khusus pancing. Nah, untuk jenis senar pancing yang bisa Anda gunakan, pilihlah monofilament. Jenis senar satu ini mempunyai kekuatan yang bagus dalam menarik beban.
Cobalah untuk memilih senar dengan ukuran power 10 hingga 16 lbs. Sementara untuk bagian ujung senar yang digunakan mengail ikan, Anda bisa menggunakan jenis yang lebih kuat, yakni 20 lbs. Hal ini bertujuan agar senar tidak mudah putus ketika mendapatkan gigitan dari ikan bawal.
Lempar Umpan ke Air
Cara Mancing Ikan Bawal berikutnya, Apabila Anda sudah mengatur alat pancing Anda dengan semaksimal mungkin, maka lemparkan umpan Anda. Pastikan Anda sudah tahu spot mana yang sekiranya menjadi sasaran empuk atau tempat berkumpulnya para ikan bawal.
Carilah daerah arus silang di sungai yang sedimen dasarnya telah teraduk. Meskipun Anda tidak dapat melihat ikan bawal berenang di sekitar sana, jika Anda memasang tali pancing, maka yakinlah bahwa umpan Anda akan mendapat gigitan nantinya.
Tahan Alat Pancing Anda saat Umpan Berhasil Menarik Bawal
Bawal adalah jenis ikan yang aktif dan mudah memberontak. Pastikan Anda segera menarik dengan kuat alat pancing Anda. Gunakan sarung tangan jika diperlukan, agar tangan tidak terasa sakit karena menahan gerak bawal yang cukup menyulitkan.
Baca Juga : Cara Mancing Ikan Patin
Penutup
Demikianlah, ulasan singkat kali ini mengenai Cara Mancing Ikan Bawal beserta tips dan umpan yang direkomendasikan. Semoga ulasan di atas bisa bermanfaat dan selamat mencoba.
Baca Juga: Makanan Ikan Bawal